KPU Provinsi Sumbar

http://kpusumbar.blogspot.com/ Alamat Blogspot KPU Provinsi Sumbar WWW.KPU-SUMBARPROV.GO.ID Alamat E-mail KPU Provinsi Sumbar

Rabu, 25 Februari 2009

Pelantikan Anggota PPS se-Kabupaten Dharmasraya


Guna menghadapi Pemilu 2009 yang semakin dekat, KPU Kabupaten Dharmasraya kembali melantik anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Dharmasraya di masing-masing Kecamatan. Pelantikan itu dilakukan oleh Ketua KPU Dharmasraya Khairul Amri Dt. Paduko Segar ,Menurut Ketua KPU Kabupaten Dharmasraya (pada pidatonya setelah melakukan pelantikan), agar semua anggota PPS yang telah dilantik agar dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan dapat bekerja secara maksimal sesuai dengan Sumpah yang telah diucapkan.


Anggota PPS Yang dilantik itu terdiri dari: Kecamatan Koto Baru 84 orang, Kecamatan Pulau Punjung 54 Orang, Kecamatan Sungai Rumbai 54 Orang dan Kecamatan sitiung 51 orang.


Selasa, 24 Februari 2009

KLARIFIKASI : Dharmasraya Online Bukan Website Milik KPU Dharmasraya

Seiring munculnya berita didunia maya (internet) lewat website BLOG, disampaikan kepada pembaca bahwasanya website DHARMASRAYA ONLINE bukan milik KPU DHARMASRAYA, website blog resmi KPU Dharmasraya adalah KPU DHARMASRAYA ONLINE. Selanjutnya disampaikan bahwa KPU DHARMASRAYA ONLINE sekedar melakukan hubungan LINKER dengan DHARMASRAYA ONLINE guna memperbaiki ranking ataupun peringkat pada mesin pencari gogle, juga sekedar mengikuti perkembangan yang terjadi di Dharmasraya dan sekitarnya. Kemudian ditegaskan bahwa KPU Dharmasraya merupakan lembaga Pemerintah yang independent. untuk itu diharapkan kepada pembaca sekalian agar bisa membedakan dengan jelas antara KPU DHARMASRAYA ONLINE dan DHARMASRAYA ONLINE.


Kamis, 05 Februari 2009

Pelantikan PPK



Guna Persiapan PEMILU tahun 2009 pada hari Jum'at tanggal 23 Januari 2009 KPU Kabupaten Dharmasraya Kembali Melantik sebanyak 20 orang Anggota PPK dari masing - masing Kecamatan yang terdapat di Kabupaten Dharmasraya. Disela - sala acara tersebut Ketua KPU Kabupaten Dharmasraya Chairul Amri Dt. Pdk. Segar memberikan pengarahaan kepada seluruh Anggota PPK agar siap bekerja sepenuh waktu guna suksesnya PEMILU ini. (Div. Sosialisasi. red)


Pengikut